Tips Mengetahui Perbedaan Emas Muda dan Tua Untuk Pemula
Mengetahui perbedaan emas muda dan tua tentu sangat penting bagi Anda yang hendak membeli emas itu sendiri. Wajib dipahami, ternyata emas muda atau tua ini tidak merujuk pada usia emas itu sendiri. Bahkan di luar negeri hal seperti ini sama sekali tidak pernah dibahas.
Istilah emas muda dan tua hanya ditemukan di negeri ini. Secara keilmuan, ini memang tidak dipelajari secara formal dalam dunia perhiasan emas. Jadi, tua dan mudanya emas tidak ditentukan oleh usia emas tersebut. Hal yang mempengaruhinya adalah kadar karat emas yang ada pada perhiasan itu sendiri.
Memahami Perbedaan Emas Muda dan Tua Lebih Jauh
Seperti sudah kita jelaskan sebelumnya, emas Muda dan tua ini tidak dipengaruhi oleh usia dari emas melainkan kadar karat yang terkandung pada perhiasan emas tersebut. Seperti kita ketahui, emas ini adalah jenis logam mulia yang lunak. Agar bisa dibentuk menjadi perhiasan, dibutuhkan campuran logam lain pada emas.
1. Pengertian Emas Muda
Emas muda adalah emas yang dicampur dengan logam dengan perbandingan 70% : 30% atau lebih sedikit dari itu. Jadi, kadar emasnya jauh lebih sedikit dibandingkan dengan emas tua. Tentunya hal ini berdampak pada tampilan emas itu sendiri.
Emas muda seperti ini cenderung memiliki warna yang kusam dan tidak terang seperti emas tua. Kekusamannya sendiri bergantung pada jangka waktu penggunaan perhiasan emas tersebut. Namun, biasanya varian model dari emas muda ini sangat menarik.
Dengan kombinasi logam yang melimpah, tentu saja emas muda ini jauh lebih keras. Hal ini memudahkan para pengrajin perhiasan untuk melakukan pembentukan terhadap emas itu sendiri. Bahkan ornamen yang diterapkan pada perhiasan tersebut bisa menjadi sangat rumit dan indah.
Dari segi harga emas mudah seperti ini juga dibanderol lebih murah. Intinya kadar emas yang ada di dalam perhiasan itu sendiri yang menjadi tolak ukurnya. Tentu saja dengan komposisi ini, harga emas muda ini akan jauh lebih terjangkau jika dibandingkan dengan emas tua.
2. Pengertian Emas Tua
Emas tua adalah perhiasan dengan komposisi emas yang jauh lebih besar dibandingkan dengan logam campurannya. Berdasarkan informasi yang kami dapatkan, emas tua adalah emas dengan perbandingan campuran lebih dari 70%.
JIka emas muda memiliki perbandingan emas dan logam 70% : 30%, maka emas tua ini memiliki perbandingan 71% : 29% atau lebih. Ada juga yang mengatakan kalau emas tua ini memiliki perbandingan emas di atas 46% dan logam 54%. Namun intinya, mayoritas kadar emas tua tentu jauh lebih banyak dibandingkan logam campurannya.
Emas tua ini juga memiliki tampilan yang jauh lebih baik dibandingkan dengan emas muda. Biasanya emas tua seperti ini memiliki tampilan warna yang jauh lebih cerah dibandingkan dengan emas muda. Namun dari segi daya tahan, emas tua itu lebih lunak dan mudah patah.
Karena itulah desain perhiasan berbahan emas tua cenderung simpel dan tebal. Hal ini bertujuan untuk menghindari risiko patah pada perhiasan emas itu sendiri.
Harga emas tua ini juga terbilang jauh lebih mahal dibandingkan dengan jenis emas muda. Tentu saja harganya ini sangat bergantung pada kadar karat emas tersebut.
3. Kadar Karat Emas Muda dan emas Tua
Kadar karat dalam emas memiliki standarisasi tersendiri dan yang melakukan pengecekan kadar ini haruslah mereka yang memiliki sertifikat. Untuk kadar terendahnya adalah 10 karat sedangkan untuk kadar tertingginya adalah 24 karat.
Agar Anda bisa memahami perbedaan antara perbedaan emas muda dan emas tua, Anda bisa melihat tabel di bawah ini:
Jenis Emas | Karat | Emas (%) | Logam (%) |
Emas Tua | 24 Karat | 99,00% – 99,99% | 1% – 0,01% |
23 Karat | 94,80% – 98,89% | 5,2% – 1,11% | |
22 Karat | 90,60% – 94,79% | 9,4% – 5,21% | |
21 Karat | 86,50% – 90,59% | 13,5% – 9,41% | |
20 Karat | 82,30% – 86,49% | 17,7% – 13,51% | |
19 Karat | 78,20% – 82,29% | 21,8% – 17,71% | |
18 Karat | 75,40% – 78,19% | 24,6% – 21,81% | |
Emas Muda | 14 Karat | 58,3% – 41,7% | 41,7% – 24,61% |
10 Karat | 41,7% – 58,3% | 58,3% – 41,7% |
Dari tabel di atas bisa Anda lihat kadar berapa karat saja yang masuk ke dalam emas muda dan emas tua ini. Jangan sampai salah dalam memilih karena hal ini bisa sangat berpengaruh pada kualitas dan harga perhiasan yang dibeli.
4. Campuran Logam pada Emas
Contohnya adalah kuningan. Emas yang ditambahkan kuningan menjadi perhiasan emas yang sering Anda gunakan saat ini. Lain halnya kalau logam campuran tersebut adalah tembaga. Emas yang dicampur tembaga akan terkonversi menjadi rose gold yang berwarna pink.
Jenis terakhir adalah emas yang dicampur dengan perak. Emas dengan campuran perak ini akan berubah menjadi emas putih.
Banyak sekali varian emas putih yang bisa Anda pilih saat ini di pasaran. Sekarang Anda tahu kalau emas putih ini adalah kombinasi antara emas murni dengan logam lainnya.
Cara Membedakan Emas Muda dan emas Tua
Setelah memahami perbedaan emas muda dan emas tua di atas, sekarang Anda bisa dengan mudah membedakan kedua jenis emas tersebut dengan mudah, tanpa takut salah sama sekali. Langsung saja, ini dia cara-cara membedakannya:
1. Memperhatikan Perbedaan Harga
Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan melihat perbedaan harga yang ada pada emas itu sendiri. Seperti sudah kita bahas sebelumnya, emas muda dibanderol dengan harga yang jauh lebih terjangkau dibandingkan emas tua.
Jika Anda melihat emas berukuran besar dibanderol dengan harga murah, bisa jadi itu adalah emas muda.
2. Memperhatikan Ketahanan
Cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan melihat daya tahan dari perhiasan emas itu sendiri. Emas tua cenderung lebih lunak dibandingkan dengan jenis emas muda. Sebaliknya emas muda ini memiliki tekstur yang sangat keras.
3. Memperhatikan Warna
Tips lain yang juga bisa Anda lakukan adalah memperhatikan warna yang dimiliki oleh perhiasan emas itu sendiri. Emas muda cenderung memiliki warna yang kusam. Berbeda dengan emas tua, emas jenis ini memiliki warna yang cerah.
4. Memperhatikan Model Desain
Hal lain yang harus Anda perhatikan adalah model desainnya. Emas muda cenderung memiliki model yang cantik dan rumit. Sebaliknya emas tua memiliki model yang jauh lebih simpel. Bobotnya juga lebih berat dibandingkan dengan emas muda untuk meminimalisir resiko patah.
Dengan menerapkan cara-cara tersebut, kami jamin Anda tidak akan salah lagi dalam menentukan mana yang emas muda dan mana yang emas tua. Pastikan untuk memahami pembahasan di atas terlebih dahulu sebelum mempraktekkannya.
Untuk Anda yang hendak melakukan pembelian emas muda ataupun emas tua, Hijaz Moslem Jewelry adalah solusi terbaik. Kami memiliki segudang varian cincin emas berkualitas dengan harga yang bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Hubungi tim kami dengan segera untuk info lebih lanjut.