Cincin adalah benda yang wajib ada dalam acara pernikahan atau pertunangan. Biasanya masyarakat mencari yang couple. Sayangnya, banyak yang masih bingung ketika memilih model di toko cincin custom.
Namun, sekarang hal tersebut tidak perlu dikhawatirkan lagi, karena Anda bisa memilih salah satu di antara beberapa rekomendasi model cincin di Toko cincin custom terbaik yang akan dijelaskan pada pembahasan di bawah ini. Eits, semuanya ada di Kotagede Jewellery.
Model Pilihan ketika Membeli di Toko Cincin Custom Terbaik
1. Cincin Platidium Emas Putih
Desain yang simpel namun stylish menjadi pilihan yang tepat dalam acara bahagia Anda. Detail mata yang cukup banyak dengan ketebalan yang cukup membuatnya minim resiko kerusakan.
Sesuai dengan namanya, bahan pembuatan cincin adalah platidium yang halal bagi laki-laki dan tidak akan menimbulkan alergi ketika digunakan. Permata kecil yang disusun berderet pada bagian tengah membuat penampilan terlihat elegan.
Apalagi jika ditambah finishing glossy dengan aksen garis lis di sebelah kanan maupun kiri. Kapan lagi mendapatkan cincin seindah ini kalau tidak sekarang?
2. Cincin Platidium Pertama Besar
Cincin pernikahan jenis ini membuat Anda semakin tampil elegan di setiap suasana. Penambahan permata yang cukup besar pada bagian tengah dan permata kecil di sebelah kanan dan kirinya, membuat siapapun yang menggunakannya terlihat semakin berkelas.
Nah, untuk cincin prianya sengaja didesain lebih simpel tanpa aksesoris apapun, hanya garis tipis yang melingkar. Walaupun begitu, cincin ini sangat layak untuk dipasangkan di jari manis calon pengantin loh, karena terlihat saling melengkapi.
3. Cincin Emas Batik Ukur
Indonesia memiliki kekhasan kerajinan batik yang tidak bisa dilupakan sepanjang sejarah. Apabila Anda ingin melibatkannya di hari bahagia, maka bisa menggunakan cincin emas batik ukur ini. Setiap sisinya menampilkan sisi yang etnik dan elegan.
Desain bagian luarnya secara sekilas memang sedikit rumit. Namun, jangan salah tetap nyaman untuk digunakan kok karena bentuknya yang sederhana. Pada bagian tengah ditambah sebuah permata kecil yaitu swarovski yang menambah kesan elegan.
Sedangkan di sebelah kanan dan kirinya diberikan aksen pilih yang semakin membuat penampilan menjadi sempurna. Sangat layak untuk dijadikan cincin pernikahan, bukan? Segera cari toko cincin custom terbaik yang bisa membuat desain semacam ini, ya!
4. Cincin Tunangan Palladium Emas Putih Glamour
Apabila Anda adalah seseorang yang ingin selalu tampil mewah, maka model ini adalah pilihan yang tepat. Bentuknya yang keren, unik dengan detail cincin wanita sedemikian rupa semakin menambah nilai elegan bagi siapapun yang memakainya.
Pada cincin prianya, aksen diagonal dua finishingnya menambah kesan maskulinitas. Jadi, Anda tidak akan malu walaupun digunakan dalam aktivitas sehari-hari.
5. Cincin Kawin Tunangan Platidium Emas Putih Kombinasi
Nah, bagi Anda yang tidak suka cincin berwarna full putih atau emas saja, maka model ini bisa dicoba. Kombinasi warna rosegold yang sederhana membuat siapapun yang memakainya akan terlihat cantik.
Apabila dilihat secara lebih detail, bentuk di atas terdiri dari rangkaian 3 cincin. Keduanya tampak serasi walaupun dibuat dengan jenis logam yang berbeda, platidium untuk cincin pria dan rosegold untuk wanita.
Sentuhan akhir glossy pada bagian luar juga membuatnya terlihat semakin mewah. Tidakkah Anda ingin segera memesannya di toko cincin custom online?
6. Cincin Platidium Nuansa Monokrom
Bagi Anda yang menginginkan nuansa monokrom, maka bisa menggunakan model di atas. Tampilan yang sangat simpel, namun tetap elegan membuat siapapun yang melihatnya pasti akan jatuh cinta.
Deretan 10 swarovski di samping permata hitam, yaitu 5 di sisi kiri dan 5 di sisi kanan membuatnya terlihat lebih manis dan gemerlap. Apalagi jika ditambah dengan finishing glossy.
Cincin prianya juga terlihat lebih simpel dan tidak menggunakan pertama sama sekali. Tampilannya semakin manis dengan dua jenis yaitu foredom di aksen diagonal dan glossy di sisi yang lainnya.
7. Cincin Pernikahan Platidium Ukir Nama Jawa
Cincin dengan lebar kurang lebih 4 mm ini dengan permata swarovski membuat Anda terlihat elegan, klasik, etnis, dan mewah. Tidak diragukan lagi, modelnya sangat cocok untuk cincin pernikahan.
Cincin berbahan platidium ini halal untuk digunakan pasangan muslim. Penambahan ukiran laser, aksara Jawa pada bagian luarnya bisa menjadi kesempatan Anda untuk mengabadikan nama pasangan sebagai simbol cinta.
8. Cincin Pernikahan Emas Putih Eternity
Mayoritas orang lebih memilih cincin yang modelnya simpel dibanding yang ribet. Seperti halnya gambar di atas, pertama hanya dibuat melingkar, namun tidak full. Tentunya akan semakin nyaman digunakan karena tidak mudah tersangkut.
Walaupun desainnya memang sederhana, namun jangan salah siapapun yang memakainya akan terlihat elegan dan mewah karena cincin wanitanya terbuat dari emas putih premium dan cincin pria dari bahan platidium.
Ketika digunakan, juga tidak mudah melengkung seperti yang Anda sering ditemukan di toko cincin custom emas offline. Tenang, awet hingga akhir hayat kok, asalkan dirawat dengan baik.
9. Cincin Platidium Emas Bunga
Kalau perhiasan couple yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang ingin menampilkan kesan feminim ketika hari pertunangan atau pernikahan. Modelnya sangat menarik yaitu berbentuk bunga dengan polesan akhir sedikit glossy pada bagian luarnya.
Penambahan permata pada setiap helai bunganya membuatnya terlihat semakin elegan dan menarik. Bahannya terbuat dari emas kuning dan logam platidium. Jadi, tetap halal dan aman bagi kesehatan, ya.
Sedangkan untuk yang laki-laki, cincinnya memang sengaja didesain tanpa permata satupun, karena disesuaikan dengan karakter maskulinitas. Walaupun begitu, tetap sempurna jika digunakan, kok.
10. Cincin Pernikahan Ukir Nama Jawa
Bagi sebagian orang aksara Jawa memang agak ketinggalan zaman. Namun, ternyata pandangan tersebut tidak sepenuhnya benar karena apabila diterapkan pada cincin seperti gambar di atas, maka hasilnya akan terlihat mewah dan elegan.
Anda bisa request toko custom cincin yang menjualnya untuk diukir nama pasangan dengan aksara Jawa. Tenang, sangat nyaman digunakan dalam kegiatan sehari-hari kok, resiko kerusakan yang minim, aman bagi kesehatan dan pastinya halal bagi setiap muslim.
11. Cincin Kawin Tunangan Laser Simpel
Nah, kalau yang satu ini terbuat dari bahan yang berbeda, untuk pria yaitu platidium dan untuk wanita emas rose gold. Desain yang sangat simpel dengan penambahan ukuran laser, membuat keduanya terlihat eksklusif dan unik.
Warna rose gold mampu menonjolkan kesan feminim dan bahan platidium menambahkan kesan maskulin. Jadi, sangat cocok digunakan bagi Anda yang ingin melangkah ke jenjang yang lebih serius. Tenang saja, bahannya tidak menimbulkan alergi, kok.
Jadi, itu dia beberapa model cincin yang bisa Anda pilih ketika melakukan order di toko online. Namun pertanyaannya, ada tidak ya toko yang menjual persis dengan beberapa gambar di atas?
Tenang saja ada kok, Anda bisa membuka jualcincinpalladium.com yaitu toko custom cincin yang menjual beberapa model di atas. Tidak hanya itu, Anda juga bisa memilih produk lain dan menyesuaikannya dengan budget, lho.